BALAPAN Formula One (F1) 2019 bakal kembali digelar pada akhir pekan ini. Pada seri ke-16 ini, para pembalap bakal beradu kecepatan di Sirkuit Sochi Autodrom, Rusia, pada Minggu 29 Oktober 2019 malam WIB.
Sejumlah nama pembalap pun dijagokan untuk keluar sebagai pemenang di seri ini. Nama pembalap Mercedes pun turut berada di dalam daftar kandidat pemenang. Selain karena performa mereka yang begitu apik pada musim ini, hal tersebut juga terjadi karena Mercedes berhasil mendominasi balapan dalam lima musim terakhir.
Sebelum mengetahui pemenang pada musim ini, mari menilik pembalap yang sudah naik podium pertama di F1 GP Rusia. Berikut lima pemenang terakhir F1 GP Rusia 2019:
5. Lewis Hamilton
Di urutan kelima, ada nama Lewis Hamilton. Pembalap asal Inggris ini telah mencicipi manisnya bertengger di podium pertama F1 GP Rusia pada 2014. Kala itu, kemenangan diraih setelah Hamilton menyelesaikan perlombaan dengan catatan waktu 1 jam 31 menit 50,744 detik.
Laju Hamilton untuk menyegel kemenangan pada tahun tersebut begitu mulus. Memulai balapan dari posisi terdepan, Hamilton yang memperkuat tim utama Mercerdes itu berhasil menjaga posisinya hingga menyentuh garis finis.
Di belakang Hamilton, ada rekan setimnya, Nico Rosberg, yang finis dengan catatan waktu terpaut 13,657 detik. Sementara itu, podium ketiga diisi oleh Valtteri Bottas yang masih memperkuat tim satelit Mercedes kala itu.
4. Lewis Hamilton
Tren positif Hamilton di Sirkuit Sochi Autodrom berlanjut ke tahun berikutnya. Pada F1 GP Rusia 2015, ia kembali berhasil naik podium pertama. Kali ini, kemenangan diraih dengan langkah yang agak rumit.
Sebab, Hamilton tak lagi memulai perlombaan dari pole position. Ia harus berada di baris kedua saat berlaga di F1 GP Rusia 2015. Tetapi, nasib siap yang menimpa rekan setimnya, Nico Rosberg, kala itu telah mempermudah langkah Hamilton untuk merebut kemenangan.
Rosberg yang memulai lomba dari pole position gagal menyelesaikan perlombaan hingga garis finis karena mengalami masalah. Hamilton pun memanfaatkannya dengan baik. Di podium, ia bertengger bersama Sebastian Vettel (Ferrari) dan Sergio perez (Force India-Mercedes).
3. Nico Rosberg
Pada gelaran F1 GP Rusia 2016, tren positif Hamilton harus terhenti. Podium pertama kini ditempati oleh rekan setim Hamilton, Nico Rosberg. Ia menyegel podium pertama setelah finis dengan catatan waktu 1 jam 32 menit 41,997 detik.
Rosberg berhasil menebus kegagalannya di Sirkuit Sochi Autodrom yang diraih pada musim sebelumnya. Kini, ia tampil begitu perkasa dan mengklaim kemenangan tanpa halangan karena memulai perlombaan dari pole position.
Di belakang Rosberg, ada Hamilton yang berhasil naik podium kedua setelah memulai perlombaan dari tempat ke-10. Podium ketiga sendiri diisi oleh pembalap Ferrari, Kimi Raikkonen. Catatan waktunya terpaut hingga 31,998 detik dengan Hamilton.
2. Valtteri Bottas
Setahun berikutnya, dominasi Mercedes berhasil dilanjutinya. Kali ini, bukan lewat aksi Hamilton ataupun Rosberg, melainkan Valtteri Bottas. Ia mengklaim kemenangan setelah finis dengan catatan waktu 1 jam 28 menit 8,743 detik.
Bottas tampil begitu apik di F1 GP Rusia 2017. Memulai perlombaan dari posisi ketiga, pembalap asal Finlandia itu bisa merangsek ke depan melewati pembalap Ferrari yang juga tampil apik dalam balapan tersebut
Podium kedua pun diisi oleh Sebastian Vettel (Ferrari) yang finis dengan catatan waktu begitu tipis dari Bottas, yakni 0,617 detik. Sementara itu, podium ketiga diisi oleh rekan setim Vettel, Kimi Raikkonen dengan catatan waktu terpaut 11 detik.
1. Lewis Hamilton
Setelah dua musim absen menang di Rusia, Hamilton akhirnya bisa mengklaim kemenangan lagi pada gelaran 2018. Kemenangan ketiga Hamilton di Sirkuit Sochi Autodrom ini diraih setelah mencatatkan waktu terbaik, yakni 1 jam 27 menit 25,181 detik.
Di belakang Hamilton, ada rekan setimnya Valtteri Bottas. Ia yang memulai balapan dari pole position akhirnya harus puas hanya bertengger di podium kedua dengan catatan waktu yang terpaut 2,545 detik.
Sementara itu, podium ketiga ditempati oleh pembalap Tim Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel. Catatan waktu pembalap asal Jerman itu terpaut 7,487 detik dengan Hamilton.
Komentar
Posting Komentar