LESMO – Pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, mengaku bete dengan Fabio Quartararo yang sering tampil cepat di MotoGP musim ini. Bahkan lebih dari satu kali, pembalap rookie tersebut mampu mengalahkan para pembalap resmi Yamaha yakni dirinya dan Maverick Vinales. Akan tetapi rasa kurang se...
LESMO – Pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, mengaku bete dengan Fabio Quartararo yang sering tampil cepat di MotoGP musim ini. Bahkan lebih dari satu kali, pembalap rookie tersebut mampu mengalahkan para pembalap resmi Yamaha yakni dirinya dan Maverick Vinales.
Akan tetapi rasa kurang senang Rossi diungkapkan dengan nada bercanda kepada Quartararo. Sebab, ia juga tak menyangkal berkat kecepatan tinggi yang dimiliki Quartararo tersebut juga menguntungkan bagi para pembalap Yamaha lainnya.
Bukan hanya soal data dan informasi yang bisa saling berbagi, tetapi juga soal motivasi para pembalap Yamaha untuk lebih kompetitif. Karena itu, Rossi sejatinya merasa senang dengan hadirnya Quartararo, tetapi di satu sisi juga merasa kesal.
Baca juga Gregoria Bakal Waspadai Permainan Kim Ga Eun di Babak Kedua Korea Open
"Yamaha bekerja dan sepertinya saat ini semua pembalap Yamaha dalam kondisi yang baik. Tetapi itu juga karena kami memiliki Quartararo yang membosankan ( dengan nada bercanda)," ungkap Rossi, mengutip dari Paddock-GP, Kamis (26/9/2019).
Komentar
Posting Komentar